Hari Keempat : Menganalisa Top Blog dengan Tema Sejenis
Sebelumnya saya telah menuliskan 3 tips berkenaan dengan membangun blog dalam 30 hari ala darrent rowse yang saya terjemahkan ala kadarnya menurut versi saya sendiri. Hari Pertama : Membuat Tagline Untuk Blog, Hari Kedua : Menulis Dengan Menggunakan List, dan terakhir Hari Ketiga : Promosi Artikel Blog. Dan akhirnya saya menuliskan kelanjutannya di hari keempat ini.
Dalam versi aslinya yang berjudul “Analize A Top Blog In Your Niche” disebutkan bahwa tujuan utama dari menganalisa top blog yang sesuai dengan tema anda adalah mengikuti strategi pesaing dan menirunya. Terdengar lucu tapi dalam dunia teknologi yang sekarang, hal semacam ini tidaklah terlalu berlebihan.
Beberapa langkahnya antara lain :
1. Mencari Top Blog sesuai Tema
Cari lah blog yang sesuai dengan tema yang anda minati untuk dianalisa. Anda bisa melakukannya melalui banyak cara. Misalnya via google atau technorati.
2. Luangkan 15 menit Untuk menganalisa bagian bagian berikut :
· Content
1. Topik Apa yang sering mereka Angkat?
2. Topik Apa yang tidak Mereka ANgkat?
3. Bagaimana mereka menyajikan tulisan?
4. Seberapa Sering Mereka Melakukan Update?
5. Untuk Level apa mereka menulis? misalnya pro, pemula, amatir dls.
· Pembaca
1. Topik Apa yang Paling banyak mendapat komentar?
2. BAgaimana mendapat gaya menulis untuk mendapat tanggapan pembaca?
3. Pertanyaan apa yang paling sering ditanyakan?
4. Tools apa yang digunakan oleh website tersebut?
· Design
1. Apa yang membuat anda tertarik pertama kali melihat blog tersebut?
2. Apa yang mereka lakukan dengan BAik? Apa yang mereka lakukan dengan buruk?
3. Pilihan Apa yang membuat mereka mendapatkan pembaca?
· Monetizing
1. Advertiser macam apa yang menjadi sponsor mereka?
2. Program affiliate apa yang mereka promosikan?
· Traffic
Anda bisa melakukan analisa traffic dengan menggunakan alexa atau compete. Keyword apa yang mereka gunakan ? silahkan lakukan analisa traffic yang datang pada situs mereka.
· SEO
1. Siapa saja yang melink ke blog mereka?
2. Bagaimana source code blog mereka untuk mengoptimalkan SEO?
Kurang lebih seperti itulah daftar pertanyaan yang harus kita jawab di hari keempat. Saya sendiri telah menambahkan beberapa tips blogging individual untuk anda baca antara lain :
Diposkan oleh Anonim di 13.18 0 komentar
Menulis itu menyenangkan
Seperti kebanyakan orang lainnya, saya kira tidak berlebihan jika saya berani mengatakan bahwa menuliskan kehidupan yang kita alami itu menyenangkan. Ada sedikit greget yang membuat saya merasa istimewa atas setiap kejadian yang saya alami. Saya menuliskannya, membacanya, dan membuat arsip kehidupan menurut versi saya sendiri.
Edisi kehidupan saya silih berganti. Sebuah tanda Tanya yang membuat saya sendiri penasaran, what next going on ? tanpa kepastian. Itu yang membuat hidup menjadi lebih menggairahkan.
Paling tidak dengan menulis saya bisa melepas sedikit penat akan rutinitas yang menjemukan. Entah saya ini dosa apa hingga membuat saya mengalami banyak keganjilan hidup yang tidak alami. Sulit dijelaskan dengan kata-kata. Tapi itulah hidup. Saya sudah banyak menuliskan bagaimana saya menikmati sisa hidup saya. Damn it anda tidak akan percaya betapa sulitnya saya mendapatkan kenikmatan secangkir kopi, atau mendapatkan ketenangan dalam membaca novel-novel cinta.
Saya seolah membaca novels tentang kehidupan saya sendiri. Merasa bersalah, termenung, bangga, tertawa dan menikmati kesendirian saya. Saya menyukainya dan menginginkannya kembali. Sendirian saja. Selalu seperti itu. dan itu tidak terlalu menyedihkan bagi saya.
Saya rasa menuliskan setiap pemikiran saya sendiri terasa menyenangkan. Sedikit liar dan dramatisasi tidak akan membuat banyak perbedaan. Hanya merasa puas. Dan selesai lah satu hari kehidupan saya.
Diposkan oleh Anonim di 16.51 0 komentar
Label: Kehidupan
Rencana Membuat Walthrought Cabal Indonesia
baru bermain cabal selama 2 bulan terakhir membuat saya sedikit lebih bergairah. inginnya dalam waktu dekat membuat tutorial tentang game cabal indonesia. kita lihat apakah saya mampu membuatnya mengigat saya masih mengerjakan beberapa topik blog yang belum selesai seperti 30 hari membangun blog lebih baik ala darren rows. few banyak hal terjadi dalam beberapa minggu terakhir, what next? maybe i'll be back become webmaster since i had retired in 2010. do you have any job for me?
Diposkan oleh Anonim di 22.43 0 komentar
Label: Game Tutorial
Langganan:
Postingan (Atom)